*SPBU kawidaran di Duga Jadi Syurga Pemain Pertalite*
KABUPATEN TANGERANG|VIKINEWS| Antrean kendaraan roda dua jenis Thunder kian menjadi perhatian saat hendak mengisi BBM Bersubsidi jenis Pertalite di SPBU kawidaran Kecamatan Balaraja kabupaten Tangerang.
(Sabtu 17 Januari 2026
Antrean tersebut didominasi oleh motor Thunder, mereka adalah pelaku usaha sembako yang tersebar di wilayah Cikupa dan Balaraja.
Pantauan awak Media saat nongkrong depan SPBU kawidaran, mendapati motor tersebut bolak-balik seolah tidak merasa bersalah.
Saat di konfirmasi pada salah satu pengguna sepeda motor jenis Thunder yang hendak mengisi BBM Bersubsidi jenis Pertalite, mereka menyebut.
"Kita boleh bolak-balik mengisi BBM Bersubsidi jenis Pertalite di sini, asalkan dengan membayar uang cor sebesar Rp 5.000,- per sekali ngisi" jelasnya.
Selanjutnya awak Media konfirmasi pada operator terkait masalah tersebut, operator menyebutkan bahwa tidak tahu menahu dan untuk lebih jelasnya agar menghubungi pengawas atas nama (abay inisial-red).
Abay sebagai pengawas menjelaskan dihadapan awak Media saat dikonfirmasi ramainya kendaraan roda dua yang melakukan pengisian secara berulang-ulang.
"Saya tidak tahu kalau ada pengisian bisa berulang -ulang, saya sih tidak pernah mengarahkan akan hal itu " jawabnya singkat.
Awak Media mengajak untuk melihat langsung antrean yang mengular yang di dominasi oleh motor Thunder.
Namun Pengawas tersebut tidak mengindahkan, bahkan cenderung cuek seolah tidak merespon atas laporan yang disampaikan oleh awak media.
Padahal UU Migas No 22 tahun 2001 jelas adanya.
(Cimong)
Penerbit redaksi

